Tipe tipe Peta Elektronik
Tipe-tipe Peta Elektronik
1. Raster (ARCS,Seaferer,BSB,NOS Geo) :
Pada tahun 1986, The United Kingdom Hydrographic office mengambil alih produksi Raster Navigational Charts (RNCS) dan secara bertahap memperbaharuinya dengan nama ARCS atau Admiralty Raster Charts Service.Data elektronik pada peta ARCS adalah menggunakan reproduksi digital dari Admiralty Charts Raster yang disebut sebagai Hydrgraphic Chart Raster Format (HCRF) yang sesuai dengan IHO S-61 [S-61].Produksi data ARCS adalah salah satu terbesar di dunia yang mengeluarkan portofolio peta kertas dan dengan lisensi memakai data raster dari negara-negara lain.ARCS juga termasuk infrastruktur dunia yang mendistribusi koreksi-koreksi peta dan untuk menjamin keamanan dari sistem,semua peralatan manufaktur harus melalui prosedur lisensi.
ARCS-Navigator dan ARCS Skipper adalah dua jenis pelayanan yang menyediakan perbedaan level harga didasarkan atas volume peta yang dijual.ARCS-Navigator adalah untuk pengguna yang memerlukan akses informasi automatis updating terbaru.ARCS ini mensupplai lengkap peta dan pelayanan up-dating yang disediakan dibawah lisensi untuk pengguna.Untuk menghubungkan pelayanan,pengguna akan diberikan CD regional yang diperlukan dan periode lisensi mingguan update CD.Secara periodik pelanggan akan disupplai dengan print ulang CD regional dan dalam situasi darurat untuk akses langsung menambah peta-peta dengan cepat dan mudah didapat melalui telepon,fax,ataupun email.
ARCS Skipper menargetkan ke pasar kelas atas,seperti pengguna yang mempunyai sedikit keperluan mengup-date petanya.Pelayanan ini menyediakan kepada pelanggan dengan akses ke peta ARCS tanpa pelayanan up-date secara otomatis.Peta-peta akan dilisensikan tanpa batas waktu,ini untuk pengguna yang memilih update gambar-gambar yang diperlukan.Perbedaan antara ECDIS dan RCDS sangat jelas .Data Raster hanya dapat memperlihatkan gambar-gambar dari peta-peta kertas di monitor/layar,berbeda sekali dengan data vektor yang berisi karakteristik objek-objek dan oleh karena itu terbuka penuh dimensi baru dalam menampilkan peta dan fungsi-fungsi navigasi.RCDC adalah sebuah peta yang discanner.Perbedaanya ECDIS dilengkapi dengan alarm yang langsung berhubung dengan peta dan apabila posisi dan haluan tidak tepat.
1.1 ECDIS. |
1. Mahal dalam penerbitan.
2. Serupa dengan peta kertas.
Kerugian dari Raster :
1. "Dead Chart" artinya tidak serta merta langsung dapat memberikan informasi sesuai apa yang dibutuhkan.
2. Adanya keterbatasan dalam pengaturan "zoom".
3. Memerlukan kapasitas memori yang besar.
4. Mahal dalam pengkoreksian peta.Pengkoreksian peta kadang dibutuhkan peta pengganti (dalam banyak data).
2.Vector (TX-97,ENC,C-Map93,DNC,VPF).
Vector adalah peta kertas digital,dimana setiap objek terdefinisikan dan berkelompok pada"layer"(berlapis-lapis) dan itu dapat dipilih pada ECDIS dalam pengaturan parameter yang aman.
Keuntungannya :
1. Informasi yang fakultatif(dapat dipilih) sesuai pengaturan.
2. Pengaturan "zoom" yang baik.
3.Sangat mudah untuk dikoreksi.Hanya objek koreksi yang sebenarnya yang dibutuhkan akan dikirim/diterima.
4. Dibutuhkan kapasitas memori kecil (sangat cepat dalam memuat/memproses data "loading").
5. Informasi dapat ditambahkan pada peta kertas digital (seperti file,gambar,dan lain-lain).
Kerugiannya :
1. Mahal dan tergantung produksinya.
2. Susunan atau rancangan sedikit berbeda dari peta-peta kertas.
1.2 Perbedaan Peta Vector dan Peta Raster. |
1.3 ENC Chart. |
Komentar
Posting Komentar